Ilmuwan Menduga Kedipan Cahaya Bintang Merupakan Tanda Alien

Ilmuwan Menduga Kedipan Cahaya Bintang Merupakan Tanda Alien
Ilmuwan Menduga Kedipan Cahaya Bintang Merupakan Tanda Alien
Berdasarkan pencarian fakta terakhir, sebuah kedipan dari cahaya bintang diduga merupakan tanda yang dikirimkan oleh makhluk luar angkasa alien. Hal ini dipelajari oleh dua ilmuwan yang diungkap pada Oktober 2016.

Dua astrofisikawan dari Universitas Quebec bernama Ermanno Borra dan Eric Trottier mengumumkan bahwa mereka telah menemukan tanda berupa cahaya misterius yang datang dari 234 bintang berbeda di Galaksi Bimasakti.

Tanda kedipan cahaya tersebut dikatakan sesuai dengan yang ditulis dalam makalah Borra pada 2012 tentang prediksi bahwa alien kemungkinan akan menunjukkan tanda untuk menarik perhatian makhluk Bumi.

"Kami mendeteksi sebuah tanda yang benar-banar bagian dari ET (alien) yang telah diprediksi dalam publikasi sebelumnya. Oleh karena itu, sangat sesuai dengan hipotesis kali ini," ungkap kedua ilmuwan, sebagaimana dilansir Space, Minggu (30/10/2016).

"Fakta bahwa mereka hanya akan ditemukan dalam bagian kecil dari bintang di dalam kisaran sempit spektral yang berpusat di dekat spektral matahari juga sesuai dengan hipotesis," imbuhnya.

Meski begitu, hipotesis yang mereka dapatkan tak dapat diterima begitu saja. Perlu adanya konfirmasi lebih jauh dari seorang astronom atau bahkan pemerhati lainnya.

Seorang astronom senior dari SETI (Search for Extraterrestrial Intelligence) di Institut Mountain View, California, bernama Seth Shostak menyatakan ketidakpercayaannya terhadap hal tersebut.

"Ini akan seperti mengharapkan kita untuk mengirim sinyal yang sama seperti bangsa Abyssinia. Itu tidak membuat masuk akal," ujar Shostak. "Jika saya bertaruh, saya berani bertaruh ini adalah artefak cara mereka memproses data," tutupnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Pages